Archive for the ‘Blusukan’ Category

Ada yang ingin bersantai sambil menikmati sejuknya sore di Jogja. Tidak jauh dari Ring Road utara di daerah Condongcatur, ada sebuah lokasi wisata yang relatif baru. Objek wisata ini berupa sebuah bendungan buatan berukuran sedang. Warga Jogja mengenalnya sebagai Embung Tambakboyo. (more…)

Jogja punya dua tempat yang dikenal sebagai kampung turis. Kampung turis yang paling dikenal adalah Sosrowijayan karena letaknya yang dekat dengan Stasiun Tugu dan Malioboro, nama jalan yang menjadi ikon wisata kota Gudeg. Kampung turis kedua berada dibalik tembok keraton, namanya Prawirotaman. (more…)

DSC_1522Mungkin belum lama di Indonesia dikenal istilah backpacker. Sebutan ini ditujukan bagi wisatawan yang membawa tas punggung besar. Pengelana bertas punggung ini berbagi satu minat yang sama, membelanjakan uang saku untuk mendapatkan semaksimal mungkin pengalaman mengunjungi objek-objek menarik tanpa harus memperoleh akomodasi yang mewah. Jogja punya sebuah kampung yang biasa menerima tamu para backpacker, namanya Sosrowijayan. (more…)

Banyak orang yang mengunjungi Jogja ingin melihat wajah kota yang sebenarnya. Mereka ingin menemui kesederhanaan hidup ala Jogja yang sering diceritakan di berbagai media. Wilayah seputaran Malioboro tentu tak banyak menampilkan hal ini. Perlu sedikit bergeser tempat untuk mendapatkan pengalaman ini. Tepatnya di Kotagede. (more…)

Sebagai pusat salah satu kerajaan terakhir sebelum terbentuknya republik ini, Yogyakarta masih menyimpan akar budaya yang kuat. Ditetapkan sebagai Daerah Istimewa, kota ini memang istimewa dengan tradisi kerajaan dan adat istiadat Jawa yang kental. Kilometer 0 adalah tempat paling pas untuk memulai sebuah penelusuran. Titik ini tepat berada di seputaran keraton. (more…)